Pascasarjana UIN Saizu Lakukan FGD Penyusunan Kurikulum Berbasis OBE

UINSAIZU.AC.ID- Pascasarjana UIN Profesor Kiai Haji Saifuddin Zuhri (UIN Saizu) Purwokerto terus berkomitmen meningkatkan kualitas pembelajarannya. Salah satunya melalui Forum Group Discussion (FGD) Penyusunan Kurikulum Berbasis OBE dan Pengembangan Perangkat Pembelajaran Program Studi Pascasarjana.
Kegiatan FGD digelar pada hari Rabu (3/7/2024) di Ruang Promosi Doktor, Gedung Pascasarjana UIN Saizu Purwokerto Lantai 1. FGD menghadirkan ahli kurikulum dari Universitas Pendidikan Indonesa, Prof. Dr. Dinn Wahyudin dan Dr. Samsuri, M.Ag. dari Univeritas Negeri Yogyakarta.
Direktur Pascasarjana UIN Saizu Purwokerto, Prof. Dr. Moh. Roqib, M.Ag., menyampaikan Pascasarjana UIN Saizu berkomitmen menghasilkan lulusan unggul. Jadi tidak hanya menjadi Khalifatul fil Ardh, namun juga menjadi Abdillah dengan mengimplementasikan Integrated Curriculum.
Yakni yang menggabungkan interaksi ilmu agama, sosial, dan ilmu eksak dengan merujuk pada kurikulum profetik yang merujuk pada filosofi jabalul hikmah. FGD tersebut diikuti Kaprodi, Sekretaris Prodi, dosen dan mahasiswa Pascasarjana UIN Saizu Purwokerto.
“Kegiatan ini untuk membekali para dosen Pascasarjana dalam Penyusunan Kurikulum Berbasis Outcome Based, berikut dengan pengembangan perangkat pembelajaran di Pascasarjana,” ungkapnya.
Prof. Dinn Wahyudin menyampaikan kurikulum berbasis OBE merupakan pendekatan pembelajaran yang menekankan pada luaran atau capaian pembelajaran. Ini meliputi knowledge, skills, dan attitude (pengetahuan, kemampuan, dan perilaku yang berorientasi hasil). Dalam kurikulum OBE prinsip utamanya bukan berkait denga napa yang dosen ajarkan, namun apa yang mahasiswa atau lulusan peroleh dari proses pembelajarannya.
Sedangkan Dr. Samsuri menambahkan, poin utama dalam pengembangan kurikulum berbasis OBE adalah pentingnya filosofi, nilai-nilai, dan tujuan dari perguruan tinggi yang hendak dicapai tercermin dalam pembelajaran sebagai ciri pembeda dari satu institusi dengan yang lain.
Hal ini hendaknya terimplementasikan dalam satu proses secara keseluruhan melalui teaching, learning, dan educating.
UIN Saizu Maju, UIN Saizu Unggul !!!
(ES)