Pascasarjana gelar Rapat Kerja Tahun 2023

Mengawali tahun 2023, Pascasarjana mengadakan Rapat Kerja (RAKER) tahunan pada Selasa (17/1) kemarin di Teras Padi, Kabupaten Brebes.

Rapat kerja perdana ini dihadiri oleh Direktur, Kaprodi dan Sekprodi, Kepala Sub Bagian dan tenaga kependidikan di lingkungan Pascasarjana. Acara diawali dengan kegiatan Outbound bersama Tim Teras Padi untuk meningkatkan kemampuan teamwork dan kebersamaan antara peserta. Setelah kegiatan outbound, acara dilanjutkan dengan Rapat Kerja di Ruang Rapat Teras Padi pada pukul 13.00.

Prof. Dr. H. Sunhaji, M.Ag. selaku Direktur Pascasarjana UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto membuka kegiatan rapat kerja  dengan mengusung tema “Jembatan Awal untuk Meraih Tujuan”. Dalam sambutannya, sunhaji menyampaikan pentingnya kebersamaan dan kerja sama dalam setiap program kerja akan dilaksanakan dan ada sejumlah agenda yang dibicarakan dalam rapat, mulai dari  melakukan evaluasi capaian serapan anggaran di tahun 2022, rencana program kerja di tahun 2023, peningkatan layanan akademik serta peningkatan publikasi kegiatan Pascasarjana.

Acara ini dilanjutkan dengan pemaparan rencana program kerja Pascasarjana tahun 2023 oleh direktur selaku pimpinan rapat. Dalam paparannya, Direktur berharap target rencana serapan anggaran sebesar 99 % di tahun 2023. Beberapa kegiatan rutin yang akan dilaksanakan diantaranya Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru S2 dan S3, Penyelenggaraan Ujian Masuk Mahasiswa, Orientasi Mahasiswa Baru,  Stadium General, dan Penerbitan Jurnal Ilmiah. Direktur juga menyampaikan beberapa program kerja baru yang bertujuan untuk peningkatan penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran seperti Konsorsium Dosen S2 dan S3, Seminar Peningkatan Kompetensi dan Profesi Setiap Prodi, Seminar Internasional “Menjadi Indonesia Sebagai Pusat Destinasi Pendidikan Islam Dunia”, Seminar Implementasi Nilai Moderasi Beragama Berbasis Local Wisdom, Workshop Penulisan Artikel Publikasi Internasional dan Cologocium Agama serta Masa Depan Kemanusian. Program kerja lainnya yang tidak kalah pentingnya adalah peningkatan sistem tata kelola kelembagaan dan SDM seperti penyusunan borang akreditasi Prodi S2 Ekonomi Syariah dan pembuatan video profil terbaru Pascasarjana.

Pada akhir rapat, direktur menegaskan kembali pentingnya kebersamaan dan berbagi peran antara pimpinan Pascasarjana, Kaprodi, Sekprodi dan tenaga kependidikan agar seluruh rencana program Pascasarjana dapat terealisasi dengan  baik dan lancar. Selain itu, direktur juga berharap agar setiap prodi dapat terus berinovasi dalam memberikan pelayanan kepada mahasiswa dan meningkatkan publikasi kegiatan yang telah dilaksanakan.